Kefamenanu, TIMME–TNI Polri di Timor Tengah Utara melakukan pengamanan pada jalur yang akan dilintasi Rombongan Bupati-Wakil Bupati Timor Tengah Utara usai pelantikan dan pulang ke kefamenanu, Sabtu, 27/02/2021.
Pantauan media ini, sejumlah Personil TNI Kodim 1618/TTU, Polres TTU, Sat Pol PP dan Staf Dinas Perhubungan melakukan pengamanan dari Bundaran Kilometer 9 hingga Rumah Pribadi Bupati TTU David Djuandi di Kelurahan Benpasi.
Dandim TTU, Letkol Arm Roni Junaidi, S.Sos yang dikonfirmasi media ini membenarkan ada sejumlah titik atau sektor pengamanan yang dilakukan seperti di Kilometer 9 jurusan Kupang, Cabang Dalehi, Cabang Rutan, Terminal, Pos Tulip, Kediaman Bupati TTU dan Kediaman Wakil Bupati TTU.
“Anggota Memberikan himbauan dan membatasi jumlah anggota keluarga dan tim sukses Bupati dan Wakil Bupati yang mau memberikan ucapan selamat Kepada Bupati dan Wakil Bupati di Kediaman Bupati dengan menerapkan Protokol kesehatan berupa Menjaga jarak, menggunakan Masker dan mencuci tangan,”Terang Letkol Roni.
Sebelumnya, Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Viktor Bungtilu Laiskodat bertindak atas nama Presiden RI Joko Widodo melantik Bupati dan Wakil Bupati lima kabupaten di NTT, Jumat (26/2) di aula rumah jabatan Gubernur NTT.
Sebelum dilantik, Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat terlebih dahulu mengambil janji jabatan dari lima pasangan Bupati dan Wakil Bupati tersebut disusul pengukuhan dari rohaniawan sesuai agama masing-masing kepala daerah.
Lima pasangan Bupati dan Wakil Bupati yang dilantik itu merupakan hasil pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak yang digelar 9 Desember 2020 lalu.
Surat keputusan (SK) lima pasangan Bupati dan Wakil Bupati yang dilantik dibacakan oleh Kepala Biro Tata Pemerintahan Setda provinsi NTT Doris Rihi. Masa jabatan lima pasangan kepala daerah itu selama lima tahun terhitung dari tahun 2021-2026.
Berikut lima pasangan Bupati-Wakil Bupati dari lima kabupaten yang dilantik Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat.
Pertama, Pasangan Bupati – Wakil Bupati TTU, Juandi David dan Eusabius Binsasi.
Kedua, Pasangan Bupati – Wakil Bupati Sumba Timur, Khristofel Praing dan David Melo Wadu.
Ketiga, Pasangan Bupati – Wakil Bupati Manggarai, Herybertus Nabit dan Heribertus Ngabut.
Keempat, Pasangan Bupati – Wakil Bupati Ngada, Andreas Paru dan Raymundus Bena.
Kelima, Pasangan Bupati-Wakil Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi dan Yulianus Weng. (rsyd)