kefamenanu, timme–Banyaknya Babi milik masyarakat yang mati mendadak membuat resah mayarakat peternak babi di Kabupaten Timor Tengah Utara, NTT.
Salah satu upaya yang dilakukan Babinsa Ramil 1618/06 Ponu Sertu Abilio Da Costa agar masyarakat tidak resah adalah melakukan komsos dengan masyarakat di Desa Nonotbatan, Kecamataan Biboki Moenleu.
Acara yang dikemas dengan nama Komunikasi Sosial atau Komsos ini berlangsung pada Rabu, 04/03/2020 di Kantor Desa Nonotbatan, dan dihadiri oleh masyarakat sebanyak 57 orang.
Kepada masyarakat pada kesempatan itu, Babinsa Sertu Abilio Da costa menghimbau kepada warga peternak Babi agar buat tempat yang baik dan yang bersih agar terhindar dari Virus yang menyerang babi.
Babinsa sertu Abilio Da Costa juga menegaskan kepada warga peternak desa nonotbatan agar segera menyikapi dengan cara-cara seperti yang sudah disampaikan sebelumnya agarvirus babi tidak menular ke ternak babi lainnya.(*)