Sumba Timur, TIMME– Pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTT, Brigjen Simon Petrus Kamlasi dan Adrianus Garu, yang dikenal dengan sebutan *Paket Siaga NTT*, berkolaborasi dengan pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Sumba Timur, Umbu Lili Pekuwali dan Yonathan Hani (*Paket ULP-YH*), menggelar Safari Politik di Kelurahan Kawangu, Kecamatan Pandawai, Kabupaten Sumba Timur. Acara ini disambut dengan antusias oleh masyarakat setempat, meskipun kondisi infrastruktur yang sulit di daerah tersebut.
Safari politik ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk pimpinan partai pengusung, anggota DPRD Kabupaten Sumba Timur, tokoh adat, tokoh pemuda, dan tokoh agama. Ribuan relawan dan simpatisan juga memadati lokasi acara, menunjukkan dukungan kuat untuk kedua pasangan calon.
Dalam acara tersebut, salah satu isu utama yang disampaikan oleh warga adalah buruknya kondisi jalan di wilayah mereka.
“Siang kami makan debu, malam makan nasi,” ungkap Martinus Kaka, seorang warga.
Kondisi tersebut langsung mendapat tanggapan dari Adrianus Garu.
“Kami sangat terharu mendengar keluhan ini. Kami mengajak masyarakat memilih pemimpin yang peduli, agar kondisi ini segera diperbaiki,” ujar Adrianus, yang dikenal sebagai politisi muda asal Manggarai.
Brigjen Simon Petrus Kamlasi dalam sambutannya memohon dukungan penuh dari masyarakat Kawangu untuk *Paket Siaga NTT* dan *Paket ULP-YH* dalam Pilkada mendatang