Kefamenanu, timme–Pemberian materi wawasan kebangsaan masih terus dilakukan pada siswa di berbagai sekolah yang masuk sasaran program binter terpadu tahun 2019.
Seperti yang dilakukan Kapten Cba Dominggus M. Atamani Plh. Danramil 1618-04/Bisel di dampingi Babinsa desa letneo Serda Frans Monteiro Gusmao saat memberikan paparan wasbang kepada 65 siswa dan siswi serta guru di SMA Negeri Insana Barat Kecamatan Insana barat, Kabupaten Timor Tengah Utara, NTT.
Adapun materi wasbang diantaranya, Empat Pilar Konsensus Berbangsa dan Bernegara yang meliputi Pancasila, UUD 45, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika serta Peran TNI dalam menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Dandim 1618/TTU, Letkol Arm Roni Junaidi, S.sos mengungkapkan pembekalan materi wawasan kebangsaan diperlukan oleh para siswa karena di era saat ini, menurutnya, pemahaman wawasan kebangsaan perlu di optimalkan lagi. Supaya generasi muda dan masyarakat pada umumnya bisa memahami nilai-nilai 4 pilar kebangsaan yaitu, Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka tunggal Ika.
“Sehingga generasi muda dan masyarakat Indonesia, tidak mudah terpengaruh oleh gerakan-gerakan kelompok radikal yang memaksakan kepentingan yang pada akhirnya dapat melemahkan sendi-sendi kehidupan berbangsa dan bernegara,”Tegas Dandim Letkol Roni.(*)