Pemda Rote Ndao bersama Kodim 1627/Rote Ndao siapkan tempat karantina terpusat

 

ROTE NDAO, TIMME–Menanggapi lonjakan covid 19 di Kabupaten Rote Ndao, Dandim 1627/Rote Ndao Letkol Inf Educ Permadi akhirnya mengambil langkah untuk menyiapkan isolasi terpusat. (Jumat, 16 Juli 2021 )

Atas petunjuk Bupati Rote Ndao Paulina Haning-Bullu,SE , Camat Laobalain Nusry E.Zacharias,SE turun bersama personel Kodim 1627/RN dan perangkat desa Helebeik menyiapkan lokasi isolasi terpusat di SD Negeri Oeteas, Desa Helebeik, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao

Dandim memerintahkan anggotanya agar segera dipersiapkan lokasi, sarana dan prasarana kesehatan dan operasionalnya melibatkan tenaga medis dan potensi masyarakat.

“Isolasi mandiri lebih menyulitkan dalam hal pengawasan dibanding isolasi terpusat, sehingga dikhawatirkan akan menular jadi alangkah bagusnya mereka isolasi terpusat agar Mudah terpantau perkembangan kondisi kesehatan karena dipantau oleh dinas kesehatan, termasuk Rapid secara berkala untuk ketahui kondisi terakhir pasien, adanya obat obatan” kata Dandim 1627/Rote Ndao

Disamping itu Kodim 1627/Rote Ndao menyiapkan 30 kasur, bekerjasama dengan Pemda Kabupaten Rote Ndao yang menyiapkan fasilitas lain. Pemerintah Kabupaten Rote Ndao menyiapkan kebutuhan warga yang melaksanakan isolasi terpusat lainnya.

“Dengan adanya kasus ini, kita harus mengambil tindakan memaksimalkan isolasi terpusat di tingkat kecamatan. Kriteria lokasi diusahakan jauh dari lingkungan masyarakat. Perhatikan segi kenyamanan untuk menghindari kontak erat dengan masyarakat yang sehat,” jelas Dandim. (Seb)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *