Soe, TIMME–Penerimaan Calon Tamtama (Cata) Prajurit Karier (PK) TNI AD Gelombang I Tahun Ajaran (TA) 2021 di Kodim 1621/TTS telah berlangsung sejak bulan Januari 2021 yaitu pemeriksaan administrasi calon kemudian dilanjutkan dengan Seleksi Cek Awal Terbatas.
Adapun jadwal yang ditentukan dalam pelaksanaan Seleksi Cek Awal Terbatas yaitu dimulai dari tanggal (08 -11/02/2021).
Pelaksanaan kegiatan Seleksi Cek Awal Terbatas meliputi Seleksi Administrasi, Seleksi Kesehatana dan Seleksi Jasmani yang berlangsung di Aula Kodim 1621/ TTS pada hari Senin (08/02/2021).
Untuk mendukung kegiatan tersebut Kodim 1621/Timor Tengah Selatan telah menyampaikan surat permohonan dukungan Tenaga Medis kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Timor Tengah Selatan untuk melakukan pemeriksaan umum kepada para calon seleksi Tamtama PK TNI AD TA. 2021.
Dinas Kesehatan Kabupaten Timor Tengah Selatan menjawab surat tersebut dengan mendukung satu orang Tenaga Medis yaitu dr. Aime yang saat ini bertugas sebagai dokter umum di Puskesmas Mollo Tengah untuk bergabung bersama Panitia Seleksi dari Kodim 1621/Timor Tengah Selatan.
Panitia Seleksi Cek Awal Terbatas, Perwira Seksi Administrasi Kodim 1621/TTS, Lettu Inf. Marten Tefa mengatakan bahwa seleksi awal di satuan masing – masing adalah untuk mengetahui kekurangan para calon sebelum mereka mengikuti seleksi lanjutan.
” Seleksi ini tujuannya untuk kita bisa mengetahui kekurangan para calon sebelum mereka mengikuti tes di Kupang seperti Tinggi Badan dengan Berat Badan harus seimbang, tidak bertato, Buta Warna, Tangan Tidak Tremor, tidak Kaki (O) atau kaki (X) dan lain lain, ” Ungkapnya.
Kegiatan Seleksi Cek Awal Terbatas di satuan masing masing termasuk pelaksanaannya di Kodim 1621/TTS merupakan perintah dari Satuan atas.
” Kita melaksanakan perintah dari Satuan atas, hasil dari seleksi ini kita akan laporkan ke Korem 161/WS, ” jelasnya.