Karya Bhakti Terpadu Kodim Buleleng Ditutup

Singaraja-Bali, timme–Danrem 163/Wira Satya Kolonel Arh A.M. Suharyadi, S.I.P., M.Si., menutup pelaksanaan Karya Bakti Terpadu Kodim 1609/Buleleng, Sabtu (28/09) bertempat di Wantilan Desa Pedawa Kecamatan Banjar, Buleleng.

Rangkaian kegiatan diawali pembacaan laporan hasil pelaksanaan Karya Bakti Terpadu Kodim 1609/Buleleng TA 2019 oleh Dandim 1609/Buleleng Letkol Inf Verdy De Irawan yang menyebutka waktu Pra Karya Bakti Terpadu dilaksanakan dari tanggal 1 Juli 2019 sampai dengan 8 Agustus 2019. Sedangkan pelaksanaannya dari tanggal 9 Agustus sampai dengan 28 September 2019, berlokasi di Dusun Bangkiangsidem, Desa Pedawa, Kecamatan Banjar dan Dusun Melaka, Desa Kayu Putih, Kecamatan Sukasada.

Sebagai satuan pelaksana dengan melibatkan Personel Kodim 1609/Buleleng sejumlah 70 orang, Dinas DPMD 4 orang, PU 2 orang dan masyarakat kedua dusun sebanyak 100 orang per hari.

Sementara sasaran fisik yang sudah dikerjakan rampung 100 persen meliputi pembukaan jalan sepanjang 1858 meter, lebar 6 meter, pembuatan rabat beton panjang 1.858 meter, lebar 4 meter dengan tebal 12 centimeter.

Pembuatan gorong gorong kotak (GK) panjang 6 meter, lebar 85 centimeter dan tinggi 85 centi meter. Pembuatan tembok penahan tanah panjang 120 meter, lebar 30 centimeter dan tinggi 85 centi meter sampai 2 meter.

Sasaran non fisik meliputi penyuluhan proxy war, wawasan kebangsaan, Kamtibnas dan lalu lintas dan HIV/AIDS serta Narkoba dan nonton bareng film perjuangan.

Dandim juga melaporkan pengerjaan sasaran tambahan berupa bedah rumah milik Wayan Serika dan Kadek Agus Ardika.

Dukungan dana karya bakti tersebut bersumber dari hibah Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui APBD Tahun Anggaran 2019 kepada Kodim 1609/Buleleng sebesar 1,5 Milyar Rupiah.

Danrem 163/Wira Satya dalam sambutannya menyebut Karya Bakti Terpadu Kodim 1609/Buleleng telah dilaksanakan selama 45 hari sejak pertengahan Bulan Agustus 2019 lalu dengan sasaran fisik yang dikerjakan meliputi pembangunan jalan, senderan, gorong-gorong, rabat jalan dan juga bedah rumah.

Pembukaan Jalan merupakan akses baru untuk menghubungkan dua desa yaitu Desa Pedawa, Kecamatan Banjar dan Desa Kayu Putih, Kecamatan Sukasada.

Menurut Danrem pembangunan infrastruktur jalan dan yang lainnya merupakan sarana untuk mempercepat mobilitas dan akses perekonomian serta pendidikan bagi masyarakat di kedua desa. DI samping itu dilaksanakan program sasaran non fisik dalam bentuk berbagai penyuluhan dan pembekalan materi wawasan kebangsaan yang dimaksudkan untuk memberikan wawasan dan pengetahuan bagi masyarakat setempat.

Pemerintah Kabupaten Buleleng sudah memetakan, merencanakan dan menyiapkan alokasi dukungan dana, sementara dari pihak TNI dalam hal ini Kodim 1609/Buleleng dengan masyarakat penerima sasaran karya bakti ini secara bahu-membahu menyiapkan tenaga untuk mengerjakan semua sasaran yang sudah direncanakan

“Terima kasih dan apresiasi saya ucapkan dan berikan kepada semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan Karya Bakti Terpadu Kodim 1609/Buleleng Tahun Anggaran 2019, begitu pula kepada para pemilik lahan yang sudah bersedia berpartisipasi membebaskan lahannya”, ungkap Danrem.

Danrem berharap apa yang sudah dihasilkan dari Karya Bakti Terpadu ini akan dapat bermanfaat dan dijaga kesinambungannya.

Rangkaian kegiatan juga diisi penandatanganan berita acara penyerahan hasil Karya Bakti Terpadu Kodim 1609/Buleleng TA 2019 dari Danrem 163/Wira Satya kepada Bupati Buleleng. Penyerahan piagam lenghargaan dari Dandim 1609/Buleleng kepada warga masyarakat yang berpartisipasi dalam pelaksanaan karya bakti tersebut. Penyerahan kunci rumah kepada warga masyarakat kurang mampu dalam program bedah rumah kerjasama Kodim 1609/Buleleng dengan Buleleng Sosial Comunity (BSC) oleh Danrem 163/Wira Satya. Serta peninjauan ke lokasi karya bakti.

Sejumlah undangan hadir pada kegiatan ini termasuk Kadis Pemberdayaan Masyarakat Desa Kab. Buleleng I Made Subur yang dalam hal ini mewakili Bupati Buleleng.(*)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *