Kefamenanu, timme–Para personil TNI dan Polri yang ada di wilayah Kabupaten Timor Tengah Utara, NTT menggelar olahraga bersama guna menjaga kebugaran fisik.
Namun uniknya, olahraga bersama itu dilakukan di Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Wini, Kecamatan Insana Utara dengan Distrik Oekusi Timor Leste.
Olahraga yang berlangsung pada hari Minggu, 13/10/2019, Pukul 06.30 wita melibatkan Anggota Kodim 1618/TTU, Polres TTU, Anggota Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif 132/BS, Anggota Pos Brimob PLBN Wini dan Satpam PLBN wini.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh, Dandim 1618/TTU Letkol Arm Roni Junaidi, S.Sos bersama para pewira, Kapolres TTU bersama personilnya, kemudian Komandan Satgas Perbatasan RI-RDTL sektor Barat, Danki Pamtas RI RDTL SatBrimob Polda NTT.
Kepada media ini, Komandan Kodim TTU menyampaikan bahwa, olahraga bersama ini dilakukan dalam rangka “Menjalin keakraban dan kekompakan TNI – POLRI di wilayah Perbatasan”
Adapun raangkaian kegiatan di wilayah perbatasan diantaranya, pada pukul 06.30 wita Apel bersama di ambil oleh Dandim 1618/TTU, Kapolres TTU dan Dansatgas Pantas RI-RDTL Sektor barat 132/BS, dilanjutkan Pemanasan dan lari sejauh 4 kilometer, Acara bebas ( Goyang bersama dan permainan hiburan).
Setelah sarapan pagi bersama dilanjutkan dengan pengarahan pada Pukul 08.50 wita, bertempat di Lopo PLBN Wini, Pengarahan dari Dandim 1618/TTU, Dansatgas Pamtas RI-RDTL Sektor barat Yonif 132/BS dan Kapolres TTU.(*)