Dandim TTU serahkan bantuan dari Yayasan Tunas Bakti Nusantara di Sekon

Kefamenanu, TIMME–Komandan Kodim 1618/TTU, Letkol Arm Roni Junaidi, S.Sos mewakili Yayasan Tunas Bakti Nusantara menyerahkan bantuan 5 buah Handpone, 12 kartu dengan 12 paket data @ 100.000 untuk Guru di SMP Negeri Sekon di Desa Sekon, JUmat, 23/10/2020.

Selain itu, Dandim TTU juga menyerahkan bantuan uang Rp. 250.000/org kepada 3 guru yakni Maria Delerosa Tefa S.Sos., Theresia Eno S.Pd, dan Yulianus Stefanus S.E.

 

Handphone dan kartu merupakan bantuan dari Telkomsel melalui yayasan Tunas bakti Nusantara yang diserahkan secara langsung oleh Dandim TTU.

Usai menyerahkan bantuan tersebut, Dandim TTU menyampaikan tentang kriteria dan penggunaan HP agar dimanfaatkan sesuai kebutuhan dan dijaga hingga bisa bertahan lama dan dimanfaatkan untuk kebutuhan belajar online dimasa pandemi.

Terkait dengan kepedulian Yayasan Tunas Bakti Nusantara melalui Dandim TTU, Kepala Sekolah SMP Negeri Sekon Bapak Aries S.Pd mengucapkan terimakasih atas kepedulian untuk para guru dimasa pandemi covid-19.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Sekolah SMP Negeri Sekon, Plh Dan Ramil 1618/Bisel, Para Babinsa 1618-04 Bisel, Para guru SMP Negeri Sekon. (seb)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *