Dandim TTU komsos dengan pengurus pencak silat daerah Kefa

Kefamenanu, timme-Dandim 1618/TTU, Letkol Arm Roni Junaidi, S.sos mendapat kunjungan dari dua orang pengurus daerah perguruan pencak silat Kera sakti Yoseph Talan dan Ferginius Mona di ruang kerja Dandim, Senin, 10/02/2020.

Dandim TTU mengatakan dalam komsos tersebut, salah satu topik yang dibahas adalah para pengurus tersebut meminta bantuan pembinaan mental kesatria sekaligus meminta Kodim TTU mengontrol aktifitas keberadaan Persatuan pencak silat tersebut agar berjalan sesuai rel.

“Jadi dalam komsos ini mereka Mohon bantuan Pembinaan mental kesatria dan mengontrol giat aktifitas keberadaan Persatuan Pencak Silat “Kera Sakti” yang ada di TTU,”Terang Letkol Roni.

Menurut Dandim TTU, kegiatan atau aktifitas perguruan pencak silat perlu dikontrol sehingga tidak terjadi hal anarkis yang dilakukan oleh Oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab seperti di Kabupaten lain.

“Kita berharap agar aktifitas perguruan pencak silat di TTU berjalan normal dan baik sehingga tidak mengganggu kenyamanan masyarakat,”Tukasnya.

Pelaksanaan Komsos di ruang Kerja Dandim1618/TTU di dampingi Babinsa 1618-01/Miotim Sertu Sesario M. Gonsalves berlangsung dengan aman hingga selesai komsos tersebut.(*)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *