Dandim Flotim Sosialisasikan hasil Rakornas Penanggulangan Bencana dan Rakornas Karhutla

Larantuka, timme–Komandan Kodim 1624/Flotim Letkol Inf Komang Agus M.P., S.Sos berikan Sosialisasikan hasil Rakornas Penanggulangan Bencana dan Rakornas Karhutla kepada anggota Kodim 1624/Flotim dan Koramil Jajaran, kegiatan itu dihadiri oleh Kasdim 1624/Flotim dan Para Perwira Kodim beserta anggota, Senin (10/2/20)

Adapun penyampaian yang disampaikan Dandim 1624/Flotim terkait Rakornas tersebut yaitu :

1. Penyampaian Ka BNPB Letjen TNI Doni Monardo.

Adanya kenaikan eskalasi Bencana, sejumlah riset gempa dan tsunami berulang. Perlunya menjaga sinergitas bbrp pihak dalam mengatasi bencana alam. Rakornas bencana dalam tema penanggulangan bencana urusan bersama.

2.Pengarahan Presiden RI sbb :

Ancaman bencana selalu meningkat dengan akibatnya baik dampak bencananya berupa korban bencana maupun dampak ekonomi. Ancaman bencana alam seperti kebakaran hutan dan lahan setiap musim kemarau dan kebanjiran setiap musim hujan. Untuk mengatasi longsor agar menanam pohon vertiver, harus mulai dikenalkan dan disebar di daerah banjir dan tanah longsor.

Setiap rentang waktu ada acaman gempa dan gunung berapi karena berada dalam ring of fire. Mengatasi tsunami jangan lupakan tanaman Mangroove, semua harus diingatkan kepada seluruh masyarakat.

Perlu adanya penanganan yang permanen untuk mengatasi bencana. Minimal dikurangi, masih sering terjadi bencana yang berulang. Solusi pembangunan infrastruktur penting namun perlu didukung perbaikan ekosistem.

3. Perintah Presiden bahwa :

Semua instansi perlu bersinergi dalam melaksanan penanggulangan bencana. Penyusunan rencana kontigensi semua daerah.

Penyusunan rencana simultan dalam penanganan bencana melibatkan akademisi. TNI dan Polri harus tetap solid dalam penanganan bencana, salahsatu penanganan evakuasi WNI di wuhan Cina.(*)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *