Kefamenanu, TIMME–Babinsa Ramil 1618-03/Insut Serka Yapri Mulyadi Ngi bersama Tim TGC Kecamatan Insut melaksanakan Patroli dan pemerikasaan Pos pemantau di Desa Oesoko dan Oekolo.
Patroli itu dilakukan guna memastikan kondisi tetap aman, kemudian mengantisipasi masuknya warga baru dari daerah zoan merah COVID-19 sehingga bisa terhindar dari penyebaran vius mematikan tersebut.
“Kita lakukan patroli hingga malam hari khususnya di Pos Covid-19 di Desa Oesoko dan Oekolo.
“Terang Serka Yapri Mulyadi Ngi
Desa Oesoko dan Oekolo merupakan wilayah atau desa-desa yang menjadi jalur lalulintas kendaraan dan orang yang cukup luas sehingga perlu dilakukan pengawasan dan pemantauan melalui sistim patroli malam.
Koramil Biboki Utara lakukan Komsos
Sementara di Biboki Utara, Plh Danramil 1618-05/Biut, Letda inf Agustinus Da Costa melaksanakan Komsos dengan Kapolsek Lurasik dan dinas LLAJR tentang mengantisipasi warga masyarakat yang datang dari daerah luar NTT dan juga yang kerja di luar negeri agar warga masyarakat tidak terkena wabah Corona.
Komsos itu dilakukan guna memberikan edukasi kepada warga yang baru datang di wilayah tersebut agar segera melaporkan diri sehingga bisa dilakukan pemeriksaan kesehatan agar tidak menjadi media penyebar virus corona.(*)