Babinsa Ramil Miotim aktif dampingi Poktan ditengah Pandemi

Kefamenanu, TIMME–Terus berperan aktif dalam memberikan pendampingan kepada kelompok tani di wilayah binaan, guna meningkatkan ketahanan pangan menghadapi Pandemi Corona. Anggota Koramil 01 Miotim Kodim 1618 TTU, Pelda Rustam bersama Prabinsa dan masyarakat Terus memantau dan merawat selada air yang mereka tanam

Jajaran Kodim 1618/TTU terus menggalakan program ketahanan pangan diwilayah, melalui pemanfaatan lahan untuk diolah menjadi lahan produktif dan pendampingan kepada kelompok tani oleh Babinsa dan prabinsa di wilayah binaanya, kegiatan tersebut merupakan upaya pencapaian hasil yang maksimal, guna mendukung hal tersebut Babinsa Koramil 01 dan prabinsa melaksanakan pendampingan terhadap warga khususnya petani Selada air, mulai penanaman hingga nanti pada masa panen.

Pelda Rustam, Babinsa Koramil 1618-01/kota mengatakan, Babinsa,dan prabinsa Anggota koramil 1618-01/Miotim bersama masyarakat selalu merawat dan memgelolah lahan pertanian selada air.

“Kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan terobosan-terobosan baru terkait peningkatan hasil panen para petani,” tandasnya

Semoga dengan program ini dapat membantu para petani dalam peningkatan perekonomiannya serta dapat menguatkan ketahanan pangan di wilayah terutama dalam menghadapi pandemi Covid 19 yang masih mewabah sampai saat ini. (rsyd)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *