Kefamenanu, TIMME–Sebanyak 500 orang mahasiswa Universitas Timor mendapatkan pembinaan wawasan Kebangsaan oleh Pasi Ter Kodim 1618/TTU, Kapten Inf Agus Ahang di Aula terbuka Universitas Timor, Jumat, 11/09/2020.
Materi yang disampaikan kepada para mahasiswa adalah Empat Pilar Berbangsa dan Bernegara yang meliputi, Pancasila, UUD 1945, NKRI, Bhineka tunggal lka.
Selain itu, pada saat itu juga disampaikan Materi protokoler Kesehatan tentang Wabah Covid 19 yang melanda Negara dan diharapkan selalu waspada dengan cara mengunakan masker, jaga jarak dan cuci tangan, dan selalu ikuti protokol kesehatan.
Hadir juga Para Dosen Unimor, kemudian pihak penyelenggara dari Kodim TTU antaralain Serka Alexander Lelan (Staf Ter) dan Serda Yanto G (staf Ter)