Kefamenanu, TIMME–Dandim 1618/TTU bersama Danramil 01 Kodim TTU mengkuti kegiatan Latihan Posko I Kodim 6122/Alor selama 3 hari mulai tanggal 15-17 Juli 2020 di Makodim 1622/Alor.
Dalam kegiatan tersebut, Dandim 1618/TTU letkol Arm Roni Junaidi bertindak selaku Waslai Dandim dan Danramil 01 Mayor Inf Hartono sebagai Waslai Kasdim
Adapun tema yang diusung dalam latihan tersebut adalah “Kodim 1622/Alor melaksanakan tugas bantuan kepada pemerintah daerah di wilayah Kabupaten Alor dalam rangka menanggulangi bencana alam gempa bumi”
Dandim 1618/TTU yang dikonfirmasi media ini mengatakan bahwa Tujuan latihan tersebut adalah Melatihkan mekanisme dan prosedur Komandan dan staf kodim dalam kegiatan membantu penanggulangan bencana alam Pemda dengan langkah-langkah Prosedur Pengambilan Keputusan Taktis (PPKT).
Letkol Roni menambahkan bahwa agenda latihan meliputi Tahapan perencanaan sebelum bencana, Tahapan kegiatan sebelum, saat dan setelah bencana (Tahap Tanggap Darurat) dan Tahapan kegiatan Pasca bencana.
“Referensi kegiatan berpatokan pada UU RI No 24 th 2007 ttg Penanggulangan Bencana Alam dan PP No 21 th 2008 ttg penyelenggaraan penanggulangan bencana alam.”Imbuhnya.