SoE,TIMME–Hari terakhir menjalankan tugas khusus sebagai Panitia Khusus LKPJ Bupati Timor Tengah Selatan TA 2019, Rombongan Pansus DPRD TTS yang dipimpin Ketua DPRD TTS Marcu Buana Mbau SE dan Wakil Ketua DPRD TTS Yusuf Soru S.Pd, menemukan Kondisi Bangunan Puskesmas Siso di Kecamatan Mollo Selatan rusak berat.
Tim Pansus menilai kerusakan banguna senilai 3,5 miliar tersebut akibat gagal konstruksi, sesuai hasil pantauan diketahui ada tujuh kerusakan besar yakni Pet, IPAL, Plafon, WC, jaringan air, jaringan septi tank dan jaringan listrik.
Padahal Gedung tersebut Sudah di Lakukan PHO dan FHO oleh Pihak Kontraktor PT. Kasih Sejati dan Pemerintah Melalui Dinas Kesehatan Kabupaten TTS.
Uksam Selan, Wakil Ketua Pansus LKPJ Bupati TTS juga tegas menyatakan bahwa ambruknya bangunan Puskesmas Siso akibat gagal konstruksi secara teknis yang di sebabkan kurangnya fungsi pengawasan oleh Konsultan Pengawas.
Menurut Uksam, Temuan Pansus Hari Terakhir Untuk Puskesmas Siso menjadi perhatian Khusus Pansus yang menjadi atensi untuk dibawa Ke Ranah Hukum.
“Kita akan bawa ke ranah hukum melalui Rekomendasi Tehknis Pansus LKPJ Bupati TTS Agar Aparat Hukum Segera Menelusuri Sebab Akibat Ambruknya Puskesmas Siso,”Tegas Uksam.
Terpisah Kepala Puskesmas Siso Elsy Napoe S.Kep di Siso menyatakan bahwa mereka beruntung bisa selamat saat salah satu bagian dari bangunan itu rubuh mereka sudah pulang.
“Saat kejadian semua sudah Pulang Kantor sehingga tidak ada korban jiwa.”Katanya.
Sekadar untuk diketahui, Pansus LKPJ Bupati TTS Tahun 2019 yang dipimpin Ketua DPRD TTS, Marcu Mbau dan Wakil Ketua DPRD TTS, Yusuf Soru, Sabtu (11/7/2020) melakukan uji petik ke Puskesmas Siso.
Hadir dalam rombongan Ketua Pansus LKPJ Bupati Tahun 2019, Marthen Tualaka, Wakil Ketua Pansus, Uksam Selan, Sekertaris, Samuel Sanam, Anggota Pansus, Maksi Lian, Thomas Lopo, Matheos Lakapu dan Lorens Jehau. (van/seb)