Babinsa Kodim TTU dampingi petani jelang persiapan panen jagung

 

Kefamenanu, timme–Babinsa Kodim 1618/TTU, Sertu Jonathan Benggu terus melakukan pendampingan pada petani menjelang persiapan panen jagung hibrida diatas lahan demplot binaan Kodim TTU, di Kelurahan Tubuhue, Rabu,08/01/2020

Saat melakukan monitoring di lahan demplot tersebut, Bernadus TFaintem bersama istrinya sedang membersihkan rumput di lahan kebun Demlot Jagung.

Mereka mengucapkan berterimakasih kepada Pemerintah melalui Kodim 1618/TTU yang telah membantu pengelolaan lahan kebun jagung milik mereka.

Adapun areal lahan tanaman jagung yang saat ini mereka kelola bekerjasama Kodim 1618/TTU, dengan meminimalisasi lahan/areal ini untuk masa panen yang berkesinambungan antara lain
1. Areal masa panen 1 minggu kedepan
2. Areal masa panen 1 bulan kedepan
3. Areal masa panen 2 bulan kedepan
4. Areal masa panen 3 bulan kedepan.

Untuk diketahui, saat ini Bapak Bernadus TFaintem dan istrinya sedang menyiapkan lahan yang lain ukuran 1 hektar di Wilayah maumolo untuk tanaman jagung.

Dandim 1618/TTU, Letkol Arm Roni Junaidi menyatakan bahwa pihaknya akan terus mendukung petani yang siap dan mau berkembang demi merubah pola bertani menjadi lebih baik dari sebelumnya.(*)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *