Tim terpadu Kemenko Polhukam, PUPR dan Badan Pengelola Perbatasan tinjau Pembangunan PLBN Napan

Kefamenanu, timme–Tim Staf Kemenko Polhukam RI, Kementrian PUPR dan Badan Pengelola Perbatasan melakukan rapat koordinasi dengan Bupati TTU dalam rangka Monitoring Kesiapan Rencana Pembangunan POS Lintas Batas Negara (PLBN) Terpadu Napan, Rabu, 02/10/2019 di Aula Kantor Bupati TTU.

Adapun Nama-nama Tim diantaranya, Brigjen TNI Yasid Sulistya S. Sos.M.Si, Asdep Koordinasi wilayah Perbatasan dan tata ruang pertahanan Kemenko Polhukam.

Kol. Sus Budi Haryanto, sebagai Kabag Program dan Evaluasi Deputi Bidkoor Kominfotur Kemenko Polhukam, Ir Armiyanti, M.Si selaku Kasubid pada Asdep Pengelolaan Lintas Batas Negara BNPP, Deni Daryanto, S.H Analis Kebijakan Ahli Pertama bidang WIlayah Perbatasan Kemenko Polhukam dan ari prasetyo selaku staf deputi bidkoor pertahanan negara kemenko Polhukam.

Saat tiba di kantor Bupati TTU, Rombongan disambut oleh Asisten II Setda TTU Robertus Nahas S. Sos. Selanjutnya dilakukan rapat koordinasi dan pemaparan tim teknis trkait rencana pmbagunan PLBN Napan.

Dandim 1618/TTU Letkol Arm Roni Junaidi, S.Sos menyampaikan bahwa pada Kamis tanggal 3 Oktober esok akan dilakukan peninjauan lapangan ke lokasi PLBN Terpadu Napan dan dilanjutkan ke PLBN Terpadu Wini oleh Pejabat Kementrian PUPR, Pejabat BNPP, Unsur Customs, Imigration Quarantine and security (CIQS) di wilayah TTU.

Selanjutnya Pada hari Jumat, 04/10/2019 akan diadakan rapat koordinasi dengan aparat Pertahanan Keamanan di Timor Tengah Utara bertempat di Kantor Kodim 1618/TTU dengan pejabat terkait diantaranya, Dandim 1618/TTU, Letkol Arm Roni Junaidi, Kapolres TTU, Dansatgas Pamtas sektor Barat Yonif 132/BS, Pejabat BNPP dan Pejabat Kementrian PUPR.(*)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *