Melalui Komsos Kreatif, Kodim TTU ingin bentuk SDM siswa SMA

KEFAMENANU, TIMME–Puluhan pelajar dari SMA Negeri 1 Kefamenanu, SMA Pelita Karya dan SMA Khatolik Warta Bhakti Kefamenanu mengikuti Senam bersama, Permainan Bola Volly dan Permainan tenis meja yang dibuka oleh Kodim 1618/TTU di Makodim TTU, Jumat, 17/12/2021.

Sebelum mengikuti kegiatan itu, terlebih dahulu awali dengan Apel bersama yang dipimpin langsung oleh Dandim 1618/TTU, Letkol Arm Roni Junaidi, S.Sos.

Dandim 1618/TTU, Letkol Arm Roni Junaidi, S.Sos mengatakan kegiatan ini merupakan Komsos Kreatif yang dilaksanakan oleh Kodim TTU dengan thema, Membentuk Sumber Daya Manusia Kreatif, Inovatif dan Adaptif.

“Melalui komsos kreatif ini, bisa terbentuk sumber daya manusia yang kreatif, inovatif dan adaptif,”Terang Letkol Roni.

Selain sebagai ajang untuk mengalirkan hobi dan kegemaran melalui Senam bersama, Permainan Bola Volly dan Permainan tenis meja kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi serta memperkokoh persatuan dan persaudaraan.

Komsos kreatif ini diikuti oleh para siswa SMA, komsos kreatif ini juga diikuti oleh Personil Makodim 1618/TTU dan anggota Persit KCK Cabang XIX Dim 1618/TTU. (seb)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *