Antisipasi Penggunaan Narkoba, Anggota Kodim Flotim Jalani Tes Urine

 

Larantuka, timme–Pastikan anggotanya bebas dari penggunaan obat-obatan terlarang Kodim 1624/Flotim, waspada menggelar tes urine yang diikuti oleh sekitar 70 anggota TNI yang berdinas di Makodim 1624/Flotim, Rabu (11/9/19)

Pemeriksaan dilakukan oleh Tim Gabungan P4GN Kodim 1624/Flotim dan hasilnya seluruh personel Kodim 1624/Flotim dan Koramil Jajaran hasilnya negatif dari narkoba dan obat-obatan terlarang lainnya.

Dandim 1624/Flotim Letkol Inf Komang Agus M.P., S.Sos mengatakan bahwa pelaksanaan tes urine atas perintah atasan. Dilakukan sebagai bentuk komitmen pemberantasan peredaran narkoba, khususnya di lingkungan TNI.

“Kami tindak tegas bagi para anggota yang menggunakan narkoba. Pimpinan meminta seluruh anak buahnya tidak mencoba narkoba jenis apapun, tidak ada ampun karena sanksinya berat sampai pemecatan.”kata Dandim Flotim.

Tes urine ini digelar dalam rangka melaksanakan program Pencegahan, Pemberantasan dan Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) Triwulan III tahun 2019 oleh Staf Intel Kodim 1624/Flotim.(*)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *